Sarange Haengbokhaeyo I'm Happy Pure Eye Liquid [Review]

Happy New Year 2015!

Thankyou teman-teman semua yang sudah membaca Not Only Wear dari tahun ke tahun. Nggak terasa Not Only Wear sudah memasuki tahun keempat. *terharu* Jangan bosen-bosen mampir ya. ;p

Produk perdana yang aku review di tahun 2015 ini adalah Sarange Haengbokhaeyo I'm Happy Pure Eye Liquid.
Eyeliner menjadi salah satu elemen penting buat bermakeup. Yang aku perhatikan dari cara bermakeup cewek-cewek jaman sekarang, mereka rata-rata pasti menggunakan eyeliner untuk menyempurnakan penampilan. Kualitas eyeliner juga penting banget lho. Kalau bleber kemana-mana kan bikin repot mesti hapus lalu gambar ulang dan tentunya bikin nggak pede. Yuk disimak reviewnya siapa tau eyeliner dari Sarange ini yang lagi kamu cari. Happy reading!

Made in Korea. I love Korean cosmetic!

Packagingnya mengkilap alias metalik. Kalau buat mereview sebetulnya aku kurang suka sama packaging yang metalik soalnya susah difoto. Hehe.

Begitu juga dengan eyelinernya sendiri, kemasannya pun metalik. Ukurannya 6g, kurang lebih sama seperti ukuran liquid eyeliner pada umumnya.

Aplikatornya lentur dan kecil. Bisa menjangkau bagian ujung mata yang biasanya sulit untuk digambar. Tapi aku menyarankan buat yang baru pertama kali pakai eyeliner, sebaiknya latihan dulu dengan eyeliner tipe pensil, krayon, atau paling maksimal gel eyeliner sampai kamu lancar menggambar di mata. Karena menurut pengalaman aku sendiri yang 3 tahun lalu baru coba-coba pakai make up dan langsung beli liquid eyeliner merek The Face Shop. Susahnyaaa minta ampun. Sampai hapus berkali-kali. :"( FYI, liquid eyeliner-nya The Face Shop, aplikatornya hampir mirip sama aplikatornya liquid eyeliner Sarange ini.
Warna hitam yang dihasilkan liquid eyeliner dari Sarange ini bold. Waktu digosok-gosok pun nggak smudge. Tapi pas aku gosok pakai air, eyelinernya mengelupas dan hilang. Berarti nggak waterproof ya.


+ Warna hitamnya tegas(bold)
+ Nggak Smudge
+ Tahan lama


- Tidak waterproof
- Aplikatornya sedikit sulit digunakan untuk pemula

Thankyou for reading, guys. Have a nice day!
XOXO

2 comments:

  1. Bener bgt ce, tipe lntur bgini klo ud lihat ngasilim bntuk yg cakep dan lbh tipis, klo yg jr bljar.pakainy malah bleberan. Harga berapa cee??? Finishing nya matte yh??

    Btw, Main ke blog daku yooOoo :D

    by BULEIPOTAN BLOG ^^

    ReplyDelete
    Replies
    1. Hi Rifka. Thanks for reading yaa ♥
      Iya bener bangettt. Kalau yang baru belajar, lebih baik latihan pakai eyeliner tipe lainnya, karena kalau liquid rata2 aplikatornya sulit. Sampai nemu bentuk line yang pas buat mata kita dan lancar gambarnya,baru beralih ke liquid ya. Hehe. Finishingnya matte, dear. Hitamnya bold, keren. Harganya 179rb, tapi seperti di Lazada lagi discount 10% nih. ^^
      Pasti doong, aku sering lho main ke blog kamu. Keep blogging yaa :)
      XOXO

      Delete