Celebration Of Strength With Yoga 101

Hello there! Kalau bulan lalu aku banyak kosongnya, bulan Agustus ini lumayan disibukkan dengan jadwal foto dan berbagai event, salah satunya Launching Shiseido Ultimune yang aku hadiri tanggal 25 Agustus 2018 dan berlokasi di Gudang Gudang Yoga Kemang.
Acara kali ini terbilang unik karena diawali dengan sesi yoga, dilanjutkan dengan sharing session. Jadi betul-betul kasual banget! Dresscodenya pun sporty dengan nuansa merah senada dengan warna kemasan Shiseido Ultimune. Kebetulan ini satu-satunya kaos berwarna merah yang aku punya, dan kebetulan juga stylenya sporty. Hehe. Satu-satunya bangettt. Kalau celana, aku pakai celana sport dari Mama Mertua aku. Setiap kali nge-gym aku pakai celana ini. Berhubung ukurannya L, jadi kebesaran di aku. So, sehari sebelumnya, Oma dari suami aku yang jago jahit, ngebantuin aku buat ngecilin karet celananya. Hahaha. Jaket sportnya juga boleh minjem punya suami nih. Duh, semuanya 'minjem' ya, kecuali kaos sama sepatu. 😆 Oiya, ransel hitamnya juga minjem punya anak deh. 😂
Lokasinya kayak giniiii. Relaxing ya kelihatannya. Aku sendiri belum pernah yoga. Tapi niru-niru gerakan yoga lewat internet di rumah ya pernah banget. Cuma pasti salah-salah deh. Hehe.

Sebelumnya, brand Shiseido sendiri sudah tidak asing di telinga kita karena memang sudah lama diperjualbelikan di Indonesia secara resmi. Brand yang berasal dari Ginza, Tokyo ini sudah berdiri sejak tahun 1872 sebagai farmasi bergaya barat pertama di Jepang. Kalau dalam budaya Jepang, ada istilah Omotenashi yang berarti sebuah keramahan atau kehangatan. Omotenashi inilah yang mendasari Spirit Shiseido untuk selalu memberikan layanan yang terbaik bagi konsumen.
Kita kedatangan Brand Ambassador Shiseido Ultimune, yaitu Prisia Nasution!!! Baru aja bulan lalu nonton film LIMA di bioskop, then ketemu langsung disini. Prisia ga beda sama sekali sama yang kelihatan di TV. Cantik, ramah, sederhana, dan jago olahraga. Makeupnya juga sangat natural, kulit sehatnya terlihat jelas. Wanita kelahiran 1984 ini jauh terlihat lebih muda dari usia sebenarnya. Aku kira Prisia masih 29 tahun lho!
Jujurnya lumayan ngos-ngosan nih. Haha. Tapi yoga lebih relaxing dibandingkan nge-gym. Yoga menitikberatkan aktivitas meditasi dimana seseorang memusatkan seluruh pikiran uuntuk mengontrol panca indranya dan tubuhnya secara keseluruhan. Disini aku belajar untuk relax, berpikir positif, dan berpasrah dalam artian belajar menerima keadaan apapun, baik maupun buruk. Syaratnya ga cuma kuat dan bugar secara fisik, namun yoga mengajarkan bahwa segala sesuatu yang terlihat dari luar, terpancar dari dalam. Karena itu, kalau pikiran kita sedang tidak jernih, gerakan-gerakan yoga akan terasa sulit. Prinsip yoga ini persis dengan prinsip Shiseido Ultimune yang merawat kulit dari dalam agar terlihat cantik di luar dengan memaksimalkan pertahanan alami kulit. Ultimune menenangkan faktor kerusakan kulit yang meningkat ketika kita sedang stres, dengan meningkatkan fungsi sel Langerhans yaitu sel-sel imunitas yang ada di seluruh epidermis kulit.

Ultimune 2.0 dikembangkan selama 25 tahun menggunakan teknologi ImuGeneration yang menggabungkan khasiat jamur Reishi dam Akar Iris yang dapat merangsang pertumbuhan sel-sel Langerhans. Sederhananya Ultimune 2.0 ini memperkuat pertahanan kulit sehingga kulit dengan sendirinya memiliki imun untuk mencegah dan menahan kerusakan. Baca terus ya sampai habis, karena aku akan ceritain juga pengalaman aku pakai Shiseido Ultimune 2.0 selama 1 minggu.
 Setelah sesi yoga, acara dilanjutkan dengan sesi sharing bareng Nicoline Patricia Malina, Alodita, dan Lizzie Parra. Disini mereka sharing tentang pengalaman hidup sesuai dengan profesinya masing-masing : Nicoline sebagai fotografer, Alodita sebagai influencer, dan Lizzie Parra sebagai entrepreneur.
Ga perlu nunggu semingguan untuk merasakan hasilnya di kulit aku. Setelah event, malam itu aku langsung pakai Shiseido Ultimune 2.0. Keesokan harinya aku merasakan kulitku lebih kenyal dan cerah dibandingkan biasanya. Awalnya aku ragu untuk mencoba karena takut berjerawat, takut berminyak, takut iritasi karena ga cocok. Opposite than, finishingnya sama sekali tidak berminyak, aku cocok banget, dan kulitku ga lagi rentan jerawat. It's trully amazing. So far, Shiseido Ultimune 2.0 satu-satunya skincare yang aku pengen banget repurchase. But still, ada harga, ada kualitas. Rp 1,1jt untuk 30ml, Rp 1,6jt untuk 50ml, dan 1,9jt untuk 75ml. Ini seriusan sih, kalau memang kalian punya budget berlebih, wajib beli Shiseido Ultimune 2.0 👍
 
Foto bareng manteman : Bella, Diras, Stella, Stevie, Niken, Ellen, dan Vicci. Bukti dimana tinggi badan aku sekelas Hobbit, dan tidak se-body goal yang kalian bayangkan karena tidak selangsing mereka. Huhu. Tbh, tadinya aku berusaha Photoshop ngurusin lengan sih, tapi Bella ikutan kegeser maka kuurungkan niat mulia tersebut 😂
Last but not least, foto bareng!!! Thankyou Shiseido Indonesia dan CChannel for having me. Makasih juga buat teman-teman yang udah mampir dan baca. I hope you guys enjoy it 💕

Photo : Sam Seite
Event : #ULTIMUNE Celebration Of Strength With Yoga 101
Venue : Gudang Gudang Yoga Studio


No comments:

Post a Comment