"Summer Fling Party" SOMEDAY Grand Opening

Event : SOMEDAY Grand Opening
Venue : Mal Ciputra 2nd Floor #46-47 Jakarta Barat
Photo : Sam Seite


Penyuka fashion ala Korea dan warna-warna pastel pastinya antusias sekali melihat koleksi outfit dari SOMEDAY. Bisa dibuktikan dari banyaknya message dan komentar yang menanyakan apakah SOMEDAY 
 hadir di kota lain selain Jakarta, Bali, dan Balikpapan. 27 Januari 2017 lalu aku dan teman-teman dari Clozette Ambassador dan Star Clozetter berkesempatan menghadiri Grand Opening store SOMEDAY yang berlokasi di Mal Ciputra 2nd Floor #46-47 Jakarta Barat.

SOMEDAY / [suhm-dey] / adv : At some time in the future. Koleksi outfit SOMEDAY bergaya casual namun cute dan girly dengan dominasi warna-warna pastel seperti Dusty Pink dan Baby Blue. Juga warna-warna netral seperti Black, White, Grey, dan Nude. Dari segi bahan, potongan, jahitan, dan model, kualitasnya bagus banget dan harganya yang sangat affordable dengan range harga mulai dari Rp 150.000,- hingga Rp 350.000,- menambah nilai plus SOMEDAY. By the way, aku menyarankan untuk mencoba dulu sebelum membeli dikarenakan ukuran outfit SOMEDAY semuanya free size.


 Mini Trunk Show yang diperagakan oleh 4 model dari Clozette Ambassador dan Star Clozetter. Mereka membawakan 12 outfit ideas dari SOMEDAY yang bisa dijadikan inspirasi gaya sehari-hari. Mulai dari style yang girly namun santai dipadu dengan clutch, backpack, dan sneakers cantik dari GOSH dan Bellagio, sampai style yang boyish dengan Bomber Jacket yang super keren.
Outfit : SOMEDAY
Shoes : GOSH & Bellagio
Makeup : Emina
Setelah Mini Trunk Show, saatnya ngobrol bareng dengan beberapa selebgram tentang gaya berpakaian mereka. Salah satunya adalah Kak Chianty Gunawan selaku Blogger dan Fashion Stylish. Kak Chianty ngaku kalau jarang banget pakai sekedar atasan dan bawahan saja, pasti ditambahkan outer karena kak Chianty suka dengan gaya berpakaian yang bertumpuk-tumpuk/layered yang membuat ilusi volumizing untuk tubuh kak Chianty yang skinny. Anyway, Kak Chianty men-styling dirinya sendiri dengan koleksi outfit dari SOMEDAY lho. Must Have Item-nya Kak Chianty rok denim yang sedang ia pakai. Bagus yaa!!!
Aku bawa pulang goodie bag sampai 3! Atau mungkin malah ada yang lebih dari 3 kalau borong banyak mumpung hari itu sedang diskon 20% all item dalam rangka merayakan Grand Opening SOMEDAY. Storenya sampai ramai dengan pembeli yang sedang antri fitting room dan kasir. Oh ya, jangan lupa install app POMONA di Android/iOs kamu karena di aplikasi ini kamu bisa mengumpulkan poin dan dapat rewards lho. Dari Gadget, Pulsa, Voucher Belanja, Voucher Makan, sampai Aksesoris keren. POMONA bekerja sama dengan banyak merchant partner salah satunya SOMEDAY. Khusus yang belanja saat Grand Opening kemarin akan langsung dapat 250 poin! 

Thankyou SOMEDAY & Clozette Indonesia for having us!

SOMEDAY
Jakarta : Mall Ciputra 2nd Floor #46-47
Bali : Level 21 Mall Ground Floor #5
Balikpapan : E-Walk Superblock Upper Ground Floor #33A
Instagram | LINE

The INFALLIBLE Party

Hallo semuanyaaa~Seneng deh balik ke rutinitas blogging seperti biasa, masih transisi sih antara liburan sama kerja. Hihi. Kegiatannya nulis-foto-dateng event-repeat. Kali ini aku mau cerita tentang beauty event yang menurutku spesial banget ya, karena merupakan launching produk L'Oreal dengan seri terbarunya yaitu INFALLIBLE! L'OREAL Paris Infallible sendiri sudah ditunggu-tunggu oleh para beauty enthusiast di Indonesia yang menanyakan kapan dong Infallible available di Indo soalnya kalau mesti nitip beli sama saudara atau teman nyampenya lama. Haha. Sekarang happy deh karena rangkaian #TimeProofMakeup L'OReal Paris Infallible sudah available di Indonesia dan bisa beli lewat online di Sociolla ♥ Anyway, aku punya voucher sebesar Rp 50.000,- (with minimum purchase Rp 250.000,-) yang bisa kamu pakai untuk belanja di Sociolla dengan memasukkan kode 'SBNLATDA' ketika checkout. Ready for Infallible party? Let's get started!
 
 Special guestnya adalah brand ambassador L'Oreal Paris Indonesia yaitu Dian Sastrowardoyo dan Maudy Ayunda. They look so beautiful in red and black, yang juga menjadi warna dresscode acara. Mbak Dian dan Maudy sharing tentang makeup enemies-nya para cewek yang bikin makeup mudah hilang/luntur misalnya karena keringat dan cuaca yang lembab bahkan juga bisa disebabkan oleh aktivitas makan dan minum.

Infallible
/[ɪnˈfæləbl]/adj
(1) Incapable of making mistakes or being wrong
(2) Never failing; always effective

Mbak Antania Hanjani selaku Senior Product Manager mengatakan bahwa para Beauty Enthusiast di seluruh dunia termasuk di Indonesia ingin selalu tampil sempurna dengan makeup yang tahan lama serta mampu mengatasi makeup enemies karena itu L'Oreal Paris menghadirkan range makeup baru yaitu L'Oreal Paris Infallible, from complexion to color untuk menjawab kekhawatiran perempuan Indonesia dalam menghadapi makeup enemies. Jadi kapanpun dan dimanapun kegiatan kita, kita dapat tampil cantik sempurna.
Beauty Enthusiast pasti udah nggak asing dengan Hellua Puspoyo atau yang lebih dikenal sebagai @thelipstickmafiaaa. Hellua memberikan sedikit review serta tips makeup menggunakan L'Oreal Paris Infallible. Sebelum makeup, Hellua biasanya mengaplikasikan skincare terlebih dahulu supaya kulit tetap terjaga kelembabannya. Skincare dibiarkan menyerap sempurna lalu di tap-tap pakai tissue untuk menghilangkan residu. Setelah itu Hellua mengaplikasikan L'Oreal Paris Infallible Pro Setting Spray supaya makeup jadi lebih tahan lama dan wajah nggak cepat berminyak. Semprotkan dengan gerakan 'X' atau 'T'. L'Oreal Infallible Pro Setting Spray ini nggak cuma bisa digunakan sebelum dan sesuah makeup, tapi saat mengaplikasikan powder juga lho. Salah satu beauty hacks dari Hellua, kalau kamu punya beauty blender yang sudah nggak terpakai/sobek jangan dibuang dulu karena kamu bisa belah jadi dua dengan cara menyobek asal, lalu bagian sobekan yang nggak rata itu dibasahi dengan Infallible Pro Setting Spray dan gunakan untuk mengaplikasikan powder. Tekstur beauty blender yang nggak rata justru membuat makeup jadi mudah nge-blend di wajah terutama untuk wajah yang memiliki pori-pori besar. Selain beauty blender, L'Oreal Paris Infallible Pro Setting Spray ini juga bisa dipakai untuk membasahi kuas agar makeup lebih tahan lama dan pigmented. Hellua juga memberikan tips untuk mengaplikasikan lip color. Pertama-tama gunakan L'Oreal Paris Infallible Never Fail Lipliner untuk mempertegas garis bibir, setelah itu isi bagian dalam bibir dengan L'Oreal Paris Infallible Pro-Last Lip Color. Kalau bibir kamu tipis, kamu bisa menggambar garis melebihi tepian bibir asli supaya tampak lebih tebal.
Photo Of The Day event kali ini, waktu Mbak Dian Sastro memakaikan aku L'Oreal Paris Infallible 24h Pro Last Lip Wear. Ceritanya waktu mau foto berdua sama Mbak Dian, mbak Dian nanya, "Kog ga pakai lipstick?", aku jawab kalau aku pakai tapi udah hilang. Hahaha. Lipstick brand X yang aku pakai memang nggak #TimeProofMakeup. Makasih Mbak Dian ♥ Public figure yang cantik dan friendly banget! Disini aku pakai L'Oreal Infallible Pro-Last Lip Color #211 Red Infallible. 1000% more mature dan tampak lebih percaya diri. Makasih Mbak Dian Sastro yang udah ngenalin aku dengan L'Oreal Infallible Pro-Last Lip Color #211 Red Infallible, kalau nggak aku ga bakalan berani pakai deh karena belum biasa pakai merah. Hehe. Lip Color ini sangat pigmented dan matte finish. Di sebelah sisi Lip Color ini ada Pro-Seal Balm untuk menyeimbangkan kelembaban bibir dan mengunci warna.
Tambah happy ketika unboxing goodie bag dari L'Oreal Paris Infallible yang isinya :
- L'Oreal Paris Infallible Pro-Spray&Set
- L'Oreal Paris Infallible 24hr Stay Fresh Foundation #150 Radiant Beige
- L'Oreal Paris Infallible Pro-Matte 16hr Powder #300 Nude Beige
- L'Oreal Paris Infallible Pro-Contour #814 Medium Moyen
- L'Oreal Paris Infallible Never Fail Lipliner Nude
- L'Oreal Paris Infallible Never Fail Lipliner Brown- L'Oreal Paris Infallible Pro-Last Lip Color #211 Red Infallible
- L'Oreal Paris Infallible Pro-Last Lip Color #123 Always Almond
- L'Oreal Paris Infallible Le Rouge Lipstick  #814 Forever Frappe
- L'Oreal Paris Infallible Le Rouge Lipstick #138 Forever Fuchsia
- L'Oreal Paris Infallible Le Rouge Lipstick #337 Refined Ruby

Event : Grand Launching L'Oreal Paris Infallible
Venue : Grand Hyatt Ballroom
Photo : Sam Seite

Kulit Sehat dan Lembut Dengan Redwin Sorbolene Moisturizer

Sebagai seorang beauty blogger, istri, sekaligus mommy dengan dua anak, aku harus rajin merawat kulit karena menurutku kulit yang sehat adalah aset  terpenting bukan hanya untuk aku, tapi untuk seluruh anggota keluarga. Aku punya holy grail, ideal for the whole family yang sudah terbukti aman dan benefitnya nyata yaitu Redwin Sorbolene Moisturizer.
Sebelum mereview Redwin Sorbolene Moisturizer ini, aku pemakai lotion Redwin dari setahun yang lalu beserta body wash dan hand lotionnya. Aku harus bilang kalau RECOMMENDED banget! Keluarga kecil aku terdiri dari Suami, Anak aku yang perempuan, dan Anak aku yang laki-laki. Kita berempat hobi merawat kulit lho. Awalnya sih mungkin karena mommy-nya yang berkecimpung di dunia beauty ya. Jadi suguhan buat mereka sehari-hari kalau nggak makeup ya skincare. Hehe. Buat kami, dengan adanya Redwin menghemat pengeluaran banget dan praktis, karena 1 produk bisa dipakai untuk segala usia ; dari bayi, balita, remaja, dewasa, sampai kakek nenek. Dari kulit normal hingga kulit sensitif misalnya seperti kulit bayi. Buat teman-teman yang sering baca blogku pasti tau kalau kulitku tergolong sensitif. Kalau mau cari review produk untuk kulit yang sensian, jangan ragu, disinilah tempatnya. Haha. Oh ya, Redwin ini adalah brand dari Australia dan merupakan produk Sorbolene no.1 di Australia lho!

Apa itu 'Sorbolene'?
Redwin yang berbahan utama Sorbolene ini jadi daya tarik tersendiri karena Sorbolene merupakan krim pelembab yang bersifat sederhana/tidak kompleks tanpa pewangi dan pewarna sesuai dengan motto Redwin "Nothing but goodness for sensitive skin". Yes it is! Well, kalau soal wangi memang nggak seperti lotion lainnya, Redwin Sorbolene Moisturizer baunya seperti obat-obatan. Scent-nya nggak mengganggu sih, karena begitu dibaurkan ke kulit bau obatnya jadi samar-samar hilang. Sorbolene tidak menggunakan pengental, pewarna, pewangi, paraben, lanolin, maupun bahan pengawet lainnya sehingga sangat jarang menimbulkan reaksi alergi dan iritasi pada kulit. No wonder deh makanya kulit sensitive kayak aku dan bayi baru lahir pun juga cocok pakai Redwin. Ternyata di dunia kedokteran kulit, Sorbolene seringkali jadi salah satu bahan yang paling sering diresepkan untuk pasien dengan masalah kulit, terutama eksim karena mengandung elemen petroleum yang menutupi kulit dari bakteri dan virus. Eitss, meskipun ada kata-kata 'menutupi kulit', tapi Sorbolene ini non-comedogenic/ tidak menutup pori-pori lho. Selain itu, Sorbolene juga mengandung 10% Gliserin dan Sorbitol yang bermanfaat untuk menjaga dan mempertahankan kadar kelembaban kulit. Redwin Sorbolene Moisturizer terbuat dari lemak nabati, sehingga produk dari Redwin dijamin Halal dan telah tersertifikasi oleh AFIC (Australian Federation of Islamic Council). Yeayy!!! Vitamin E yang terkandung dalam Redwin Sorbolene Moisturizer ini pun berasal dari minyak biji gandum lho, fungsinya untuk meremajakan dan mengembalikan kelembutan kulit alami serta sebagai anti-oxidant untuk melawan radikal bebas dan mencegah penuaan dini. Kebayang kan, gimana keren-nya si Redwin Sorbolene Moisturizer ini yang bikin aku repurchase sampai berulang kali.
Dikemas dalam kemasan tube dengan tutup flip top. Aman dan praktis buat dibawa berpergian. Praktis dan higienis juga untuk pemakaian sehari-hari. Nilai plus, ketika pertama kali tutup flip top-nya dibuka ternyata dalamnya ada segel! Aku termasuk penganut paham kehigienisan, jadinya happy gitu kalau lihat produk yang sadar dengan point yang satu ini. Meskipun secara packaging, Redwin tuh biasaaa banget, tapi dari segi benefit, pilihan keluargaku banget dong.
Warna creamnya putih dan teksturnya ringan, mudah dibaurkan ke kulit tanpa meninggalkan bekas berminyak atau lengket. Dapat diaplikasikan ke seluruh tubuh seperti memakai lotion biasanya terkecuali untuk wajah. Kelebihannya setelah lotion menyerap ke kulit lalu basah-basahan lagi kena air, lotionnya nggak lumer licin-licin kayak lotion lainnya.

Multipurpose Benefit
Selain fungsi utamanya sebagai pelembab kulit yang cara pemakaiannya seperti memakai lotion biasa, Redwin Sorbolene Moisturizer bisa dipakai untuk beberapa hal yang mungkin nggak terbayangkan sebelumnya, yaitu :

♥ Ideal for working hands
Buat ibu-ibu kayak aku yang sehari-harinya masak dan punya PR nyuci-nyuci, tangan suka terasa kering banget sampai males sentuh telapak tangan sendiri. Khusus untuk tangan, sebetulnya aku sudah punya Redwin Daily Soothing Hydration Hand Lotion. Tapi Redwin Sorbolene Moisturizer ini pun mampu menjaga kelembaban telapak tangan dan mencegahnya dari kekeringan. It really works!

♥ Nappy Rash and Sunburn
Cerita sedikit ya, anakku yang kedua pernah diare berhari-hari lantaran ganti merek susu formula. Karena popok-nya kehabisan, mau ga mau pakai diaper dong. Kalau pup-nya cuma sedikit, ganti diapernya ditunda. Akibatnya baby-ku kena diaper rash. Mau nangis rasanya setiap kali bilas atau mandiin si baby. Apalagi baby aku kelihatannya tabah banget, nggak rewel sama sekali! Mommy-nya aja yang cengeng. Padahal diaper rash-nya lumayan parah lho sampai berdarah. Kulit di sekitar luka pun jadi merah, hangat dan sedikit bengkak. Huhuhu. Disinilah aku mulai amaze sama Redwin Sorbolene Moisturizer. Pertama-tama lukanya aku basuh dengan air sampai bersih, lalu beri antiseptik. Sekitar 2-3 hari kemudian, luka terbuka mulai tertutup lalu aku mulai rutin olesin Redwin Sorbolene Moisturizer setiap kali lotionnya terhapus karena kena bilas saat pup atau pee. Nggak sampai seminggu hilang total! I ♥ Redwin Sorbolene Moisturizer a lot!!! Sayang banget setahun yang lalu masih ga kepikiran buat foto before-afternya, eh sekarang produknya aku reviewin di blog. Kalau untuk sunburn, berhubung kami sekeluarga jarang kena matahari kayak keluarga Cullen di film Twilight, jadi belum pernah coba efektifitasnya deh. Kalau dilihat dari Nappy Rash aja bisa sembuh, aku cukup yakin buat Sunburn pun ampuh.

♥ Shaving cream for legs, underarms, and face
Buat yang sering shaving, meskipun di luar sana banyak dijual foam khususnya tapi Redwin Sorbolene Moisturizer juga bisa digunakan sebagai shaving cream. Bonusnya terhindar dari kulit bersisik akibat sering di-shave karena Redwin Sorbolene Moisturizer bersifat melembabkan.

♥ Makeup Removal
Masih ingat dengan susu pembersih wajah, nah Redwin Sorbolene Moisturizer ini fungsinya mirip seperti itu. Aku saranin, sehabis membersihkan makeup dengan Redwin harus tetap cuci muka dengan facial foam ya karena kalau dibiarkan agak terasa tebal untuk wajah.

+ Bisa digunakan untuk 1 keluarga tanpa batasan usia dan jenis kulit
+ Teksturnya pas. Mudah dibaurkan dan mudah menyerap di kulit
+ Tidak meninggalkan bekas lengket atau berminyak
+ Efektifitasnya terasa banget!
+ Menggunakan bahan-bahan alami tanpa pewangi dan pengawet
+ Kemasan higienis
+ Multipupose benefit
+ Halal
+ Harga = Kualitas . Affordable!

- n o t h i n g !

Seneng banget deh, kulit sehat dan lembut dengan Redwin Sorbolene Moisturizer. Tersedia dalam 2 ukuran: 100gr dengan harga Rp 75.000,- dan 500ml dengan harga Rp 165.000,-. Bisa dibeli di
Redwin Indonesia
Facebook | Twitter

Introduce and Review, L'OREAL Micellar Water

Happy new year 2017 semuanyaaa~ May this new year brings all the crazy colors and fun in your life yaa ♥ Btw, di akhir tahun kemarin aku dapat surprise banget dari L'OREAL x Sociolla. Sebuah exclusive box warna baby blue yang berisi produk terbarunya L'OREAL yang belum direlease ke pasaran! Wow! Bikin penasaran deh dan pengen cepet-cepet reviewin buat kalian. Berhubung sampai tanggal 1 Januari 2017 kemarin aku masih Family Time, jadi reviewnya baru bisa tayang sekarang. Hope you guys enjoy it ;)
Isinya 2 botol L'OREAL MICELLAR WATER ukuran 250ml. Belakangan ini aku familiar dengan sebutan Micellar water dan hadir dalam berbagai brand. Ternyata L'OREAL juga punya Micellar water yang terdiri dari 2 varian, L'OREAL Micellar Water Moisturizer (pink) dan L'OREAL Micellar Water Refreshing (biru). Keduanya cocok untuk kulit sensitif, berminyak, dan kombinasi. Sebelum bahas lebih lanjut, kenalan sama teknologi Micellar dulu yuk. Micellar water adalah produk perawatan kulit yang dapat membersihkan makeup dan kulit tanpa dibilas. Merupakan campuran dari micelles atau molekul minyak pembersih wajah yang berbentuk butiran mikro dicampur dengan air lembut. Bentuk molekulnya seperti ini :
The magic micelles menangkap sisa makeup dan kotoran seperti magnet. Cara kerja teknologi Micellar ini, partikel pembersih bergabung menjadi lingkaran micellar yang kemudian menangkap kotoran, sisa makeup, dan kulit mati. Hydrating Agents-nya mengandung Glycerin yang melembabkan wajah dan melindungi kulit dari kekeringan berlebihan. No wonder deh, pembersih dengan teknologi Micellar ini lagi hits seseantero dunia permakeupan terutama beauty blogger dan makeup artist.
Teksturnya cair dan warnanya pun bening seperti air biasa. Hampir tidak tercium wangi apapun tertutama yg biru. Kalau yang pink samar-samar tercium wangi seperti air mawar karena memang diperkaya dengan Rose Extract. Kalau dilihat dari ingredients, L'OREAL Micellar Water Moisturizer (Pink) punya komposisi lebih banyak ya. Aku sudah coba keduanya, dan cocok semua di kulit sensitif-ku!
Ternyata efektif lho membersihkan makeup tanpa berminyak, meninggalkan bekas, mengiritasi kulit, dan tanpa menyebabkan pedih di mata. Cukup diamkan sebentar di area yang bermakeup lalu gosok perlahan. Tadaaa!!! L'OREAL Micellar Water bekerja seperti magnet, semua jenis makeup dari BB Cream, Mascara, Eyebrow Cake Powder, Liquid Eyeliner, Crayon Eyeliner, Glittery Eyeshadow, Eyelash Glue, Contouring Powder, Blush On, sampai lipstick bersih 100%. Kecuali liptint warna orange di sebelah paling kanan yang warnanya masih samar-samar tersisa. Memang kalau untuk membersihkan makeup yang agak berat dan tebal, terutama jika kamu menggunakan primer dan foundation, nggak cukup kalau hanya sekali-dua kali membersihkan. Berdasarkan pengalaman pribadi, cleansing oil lebih ampuh menghilangkan makeup tebal. So, aku rekomendasi untuk menggunakan 2 jenis pembersih: cleansing oil + L'OREAL Micellar Water supaya wajah benar-benar 100% bersih dari makeup.
Oh ya, Selain fungsinya sebagai pembersih makeup/makeup remover, L'OREAL Micellar Water juga punya banyak kegunaan lainnya lho. Simak beberapa Beauty Hacks aku dengan L'OREAL Micellar Water ya!

- Sebagai toner
Tuangkan L'OREAL Micellar Water secukupnya ke selembar kapas, lalu pulaskan ke seluruh wajah. Kamu bisa lakukan ini setiap sebelum tidur, sebelum menggunakan makeup, untuk membersihkan wajah saat bangun tidur, bahkan setelah beraktivitas di luar. Kelebihan L'OREAL Micellar Water ini melembabkan wajah dan melindungi kulit dari kekeringan berlebihan, berbeda dengan toner yang biasanya bersifat mengeringkan wajah.

- Sebagai Facial Mist Spray
Tinggal di negara tropis, udara panas pasti sudah jadi makanan sehari-hari kita ya. Haha. Apalagi kalau beraktivitas di outdoor, muka tuh rasanya lengket dan lepek. Sewaktu tau kalau L'OREAL Micellar Water multifungsi, aku dapet ide buat memindahkan seperempat isi botol L'OREAL Micellar Water ke dalam botol spray yang sudah dicuci bersih, terus setiap kali berasa kotor dan lengket saat beraktivitas di outdoor tinggal spray-spray deh. Bisa dibiarkan menyerap dengan sendirinya atau usap lembut dengan kapas supaya minyak dan kotoran bisa terangkat sekaligus. Wajah langsung fresh dan bersih!

- Sebagai Face Mask
Aku punya problem, nggak cocok dengan hampir semua masker wajah yang dijual di pasaran terutama yang essencenya bertekstur tebal dan lengket seperti jelly. Meskipun nggak cocok dengan ini dan itu, aku tetap mencari cara untuk membuat wajahku tetap terhidrasi salah satunya dengan membuat diy mask sheet. Aku pakai L'OREAL Micellar Water sebagai essence untuk masker buatan sendiri karena dapat menenangkan kulit sekaligus melembabkan. Caranya:
1. Belah kapas menjadi 2 bagian. (Kalau kapasnya sudah tipis-tipis nggak perlu dibelah ya).
2. Letakkan kapas ke dalam wadah yang sudah dicuci bersih.
3. Tuangkan L'OREAL Micellar Water secukupnya sampai seluruh kapas menjadi basah.
4. Aplikasikan kapas yang sudah dibasahi dengan L'OREAL Micellar Water sampai menutupi seluruh wajah kecuali mata dan bibir.
5. Diamkan hingga kapas mengering. (Sekitar 15-20menit)
6. Voila! Wajah jadi lembab, tanpa sensasi tebal dan lengket.

By the way, kamu bisa ganti kapas dengan tisu mask sheet yang bisa dibeli di toko aksesoris cewek yang ada di mall-mall. Step by stepnya sama dengan menggunakan kapas, tapi lebih praktis karena nggak perlu belah-belah kapas dan tempelin kapasnya satu-satu ke wajah. Haha.

- Sebagai Pembersih Alat Makeup
Jadi males dandan deh kalau aplikator liquid eyeliner atau maskara sudah penuh gumpalan sana sini. Pakai L'OREAL Micellar Water saja untuk membersihkan, caranya :
1. Letakkan kuas eyeliner/maskara wand diatas selembar tissue.
2. Basahi cotton bud lalu pulaskan pada bagian aplikator yang ingin dibersihkan.
3. Ulangi 2 step diatas sampai kuas eyeliner/maskara wand benar-benar bersih.

L'OREAL Micellar Water ini bisa kamu dapatkan di Sociolla. Aku punya voucher Sociolla senilai Rp 50.000,- yang bisa dipakai dengan minimum pembelanjaan Rp 250.000,-  dengan memasukkan kode 'SBNLATDA' ketika checkout. Happy shopping ♥